Pages

January 3, 2012

r e c o m m e n d a t i o n | Manuver Berdemonstrasi

[] Suatu upaya manuver berdemonstrasi yang memilih cara aksi mogok kerja, akan sangat efektif dilakukan dalam jangka waktu yang berdurasi pendek, namun jika durasi waktu mogok kerja menjadi terlampau lama dan berkepanjangan tanpa ujung yang jelas -- entah karena kegagalan negosiasi atau mungkin karena unsur kesengajaan serba diulur-ulur waktunya -- justru akan kehilangan daya dobrak dan daya kendali atas situasi di lapangan, serta berpotensi memicu demoralisasi para demonstran, yang bisa berujung pada kegagalan jangka panjang untuk meraih apa yang tengah diperjuangkan saat sekarang; bahkan kelak dikhawatirkan menjadi bumerang, berbalik menjadi senjata makan tuan yang merugikan momentum emas yang tengah digenggam kaum demonstran. Lebih baik dipilih cara sirkuler dengan siklus waktu melingkar serta bertahap untuk menghadapi pihak majikan yang bermodal kuat, cerdas, dan sudah sedemikian berpengalaman panjang mengelola bisnis berorientasi global. 
Sedikit demi sedikit hingga berbukit-bukit!

No comments:

Post a Comment